Minggu, 18 November 2012

"GORESAN HATI SEORANG UKHTY"

Bismillahirahmanirrahim,,

Aku belum berani berharap banyak,
Apakah nantinya engkau bakal menjadi jodohku atau tidak.

Aku juga belum berani berharap banyak,Apakah nantinya engkau akan menyukaiku atau tidak.

Aku juga belum berani berharap banyak,Apakah nantinya engkau akan mencintaiku atau tidak.

Aku juga belum berani berharap banyak,Apakah nantinya engkau akan menyayangiku atau tidak.


Dan aku juga benar2 belum berani berharap banyak,
Apakah nantinya engkau akan menjatuhkan pilihan kepadaku atau tidak untuk dijadikan pendamping hidupmu.

Perlu engkau ketahui,
Untuk saat ini,

Aku hanya bisa berharap dan berusaha,Untuk menjadi seorang wanita yang senantiasa bisa menjaga diri dan membawa diri.

Aku hanya bisa berharap dan berusaha,Untuk menjadi seorang wanita yang senantiasa pandai menjaga ucapan dan yang senantiasa memuliakan akhlak.

Dan aku hanya bisa berharap dan berusaha,Untuk menjadi seorang wanita yang mampu memperteguh keimanan dan ketakwaan kepada_Nya.

Agar nantinya aku bakal,
Menjadi pribadi yang semakin mendekatkan diri kepada Ilahi Rabbi.

Menjadi pribadi yang semakin mendekatkan diri kepada tuntunan Nabi.

Menjadi sosok wanita sholehah yang senantiasa hanya berharap seorang Imam yang benar2 diridhai_Nya..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar